Subscribe Us

NOKTAH


Sinopsis Cerita

Nayla Bahtiar dijuluki si Ratu shoping dan penggila pesta, karena suatu keadaan, hidupnya harus berubah sampai titik terendah. Ayah Nayla adalah seorang pengusaha sekaligus pejabat teras di negara para bedebah, harus ditangkap, karena sudah melakukan penggelapan uang milik negara, hingga akhirnya harus mendekam di balik jeruji besi. Harta yang dimiliki keluarganya, semua disita negara.

Pujian semu dan segala popularitas yang dimiliki Nayla, lenyap tak bersisa. Berganti dengan hinaan dan cacian. Hukum sosial yang dilakukan sang Ayah, ia pun harus ikut menanggungnya. Dan dihari yang nahas itu, ia juga harus kehilangan respect pada Ibunya, yang memilih pergi dengan Bule Prancis.

Galang seorang aktivis, laki-laki yang semula terlihat tulus, dan baik hati, menawarkan perlindungan, tapi dengan syarat harus mau dinikahi. Penderitaan Nayla ternyata belum berakhir, karena bukan kebahagiaan yang ditawarkan Galang, tapi tidak lebih menjadikan dirinya pelayan, yang segala keinginan laki-laki itu harus dipatuhi.

"Penderitaanmu jauh belum seberapa Nayla, dibanding hak rakyat yang sudah diambil oleh Ayahmu. Harusnya hukum mati jauh lebih pantas dirasakan oleh para koruptor, karena kemiskinan struktural yang dibuat oleh para perampok laci negara itu sudah merugikan banyak orang. Berbahagia diatas derita jutaan rakyat. Dan kamu ikut memiliki andil, dengan menikmati menghabiskan uang ayahmu dengan gaya hidup hedonis. Jika banyak rakyat merasakan pahitnya kemiskinan dinegri sekaya ini, kamu pun harus bisa merasakannya. Maka selamat datang digubug derita ini."